Minggu, 31 Agustus 2014

cara install dan konfigurasi dasar windows server 2012..



Kata Pengantar
Assalamualaikum Wr.Wb.
Berkat rahmat dan hidayah ALLAH SWT, sehingga kami dapat menyelesaikan tugas yang di berikan kepada kami sekalipun dalam bentuk yang sederhana.
Dengan adanya Praktik Penginstalan dan Konfigurasi Dasar Windows Server 2012 ini dapat mendorong kami dan seluruh teman teman yang gemar dalam dunia komputer agar lebih dapat memehami bagamana cara untuk Menginstal dan Konfigurasi PC Server dalam menggunakan komputer jaringan.
Pada kesempatan ini kami mengucapkan banyak terimakasih kepada bapak Aries Zam Zam Novyanto, S.Pd guru pembimbing produktif yang telah memberikan bimbingan dan arahan kepada kami untuk kritik dan sarannya yang sifatnya sangat membangun semangat kami sangat saya harapkan demi perbaikan dan kesempurnaan makalah ini.
Semoga ALLAH SWT selalu memberikan limpahan dan rahmatnya kepada kami semua. Amien...









DAFTAR ISI
Kata Pengantar                                                                                                                       1
Daftar isi                                                                                                                                 2
BAB I
Pendahuluan
A. Permasalahan                                                                                                              3
B. Tujuan                                                                                                                         3
C. Batasan Masalah                                                                                                         3
BAB II
Prosedur Pelaksanaan
A. Hardwere Yang Digunakan                                                                                        4
B. Softwere Yang Digunakan                                                                                         4
C. Pembuatan Bootable                                                                                                   4
D.  Pengertian, Fungsi dan Cara Kerja BIOS                                                                  7
E. Langkah Penginstalan                                                                                                 8
F. Konfigurasi Dasar                                                                                                       
BAB III
Penutup / Kesimpulan                                                                                                       
BAB IV
Saran – Saran                                                                                                                    
Daftar Pustaka                                                                                                                                   


BAB I
PENDAHULUAN
A.  Permasalahan
Sebelum melakukan praktik penginstalan dan konfigurasi dasar windows server 2012, kami harus mengetahui spesifikasi dari hardwere dan softwere agar  tidak terjadi kesalahan pada saat proses pelaksanaan praktik.
Adapun permasalahan kami dalam penginstalan dan konfigurasi dasar windows server 2012 yaitu dengan cara mengetahui spesifikasi minimum hardwere untuk menginstal windows server 2012.

B.   Tujuan
Seperti halnya dengan tujuan kami mempelajari sesuatu lebih-lebih jika sesuatu itu kami pelajari merupakan ilmu pengetahuan maka tujuan kami mempelajari Instalasi dan Konfigurasi Dasar Windows Server 2012 adalah bagaimana cara saya untuk melakukan suatu perbaikan dan kesalahan kesalahan  yang terjadi dalam membuat server jaringan komputer, serta bagaimana cara saya mengatasi kerusakan-kerusakan pada bagian jaringan untuk melakukan suatu perbaikan. dan bagaimana cara yang baik untuk menjaga keselamatan kerja dalam melakukan suatu praktik tersebut untuk mencapai suatu tujuan yang di inginkan.

C.  Batasan Masalah
Didalam melakukan suatu penginstalan dan konfigurasi dasar jaringan terutama kita mengenali perangkat-perangkat dan fungsi peralatan tersebut, Setelah itu lakukanlah praktik dengan melihat petunjuk yang ada dalam materi.
batasan masalahnya adalah jika kita ingin melakukan suatu praktek baik itu prektek p
enginstalan dan seting BIOS, terutama yang harus saya lakukan perhatikan adalah bagaimana cara kami untuk melakukan suatu perbaikan dan kesalahan-kesalahan yang terjadi dalam penginstalan dan konfigurasi dasar serta bagaimana cara yang baik untuk menjaga keselamatan kerja agar dapat tercapai suatu pekerjaan yang baik dan sesuai dengan harapan yang diinginkan kami dalam melakukan praktik.

BAB II
PROSEDUR PELAKSANAAN

A.  Hardwere yang digunakan
·         Processor Dual Core 2,70GHz
·         RAM 1GB
·         Hardisk 160 GB
B.  Softwere yang digunakan
·         windows_server_2012_data_center_x64.ISO
·         Nivicorp Win To Flash (Bootable Generator)
C. Pembuatan Bootable
Bootable merupakan sebuah fasilitas yang ada pada setiap sistem operasi, dimana ditempatkan pada media penyimpanan yang berupa flashdisk, CD/DVD Drive atau media penyimpanan lainnya. Mengapa dinamakan dengan bootable? Karena sistem operasi akan melalui first boot menggunakan sebuah media penyimpanan. Booting yang dilakukan harus melalui tahapan-tahapan yang benar, misalnya saat akan mengatur pengaturan pada BIOS.  










Sekarang  kami akan menjelaskan cara membuat Bootable Windows Server 2012 menggunakan USB dengan aplikasi Novicorp Win To Flash.
Buka aplikasi Novicorp win toflash maka akan tampil gambar seprti gambar berikut
1.png
Setelah itu kita mounting iso master Windows Server 2012 pada CD Drive seperti gambar berikut
mount.jpg

Masuk kemenu advanced mode pilih Transfer Windows Vista/2008/7/8 setup to USB drive lalu pilih create
drive.jpg
Setelah itu kita pilih  drive dimana yang telah kita mounting,
dan pilih flashdisk yang akan kita gunakan sebagai bootable seperti gambar di bawah, lalu pilih next
2.png

Lalu aplikasi akan bekerja mantransfer windows ke flashdisk,
dan kita tunggu sampai tranfer selesai
4.png

D.  Pengertian, Fungsi dan Cara Kerja BIOS
BIOS (Basic Input Output System)   

BIOS adalah singkatan dari Basic Input Output System. merupakan suatu software (ditulis dalam bahasa assembly) yang mengatur fungsi dasar dari perangkat keras (hardware) komputer. BIOS tertanam dalam sebuah chip memory (ROM ataupun Flash Memory berbahan Comlpimentari Metal Oxide Semiconductor (CMOS) yang terdapat pada motherboard. Sebuah baterai yang biasa disebut sebagai baterai CMOS berfungsi untuk menjaga agar tanggal dan settingan lainnya yang telah kita set pada BIOS tidak hilang atau kembali ke konfigurasi awal meskipun komputer dimatikan.

Fungsi utama BIOS

Fungsi utama BIOS adalah untuk memberikan instruksi yang dikenal dengan istilah POST (Power On Selft Test) yaitu perintah untuk menginisialisasi dan identifikasi perangkat sistem seperti CPU, RAM, VGA Card, Keyboard dan Mouse, Hardisk drive, Optical (CD/DVD) drive dan hardware lainnya pada saat komputer mulai booting.

Cara Kerja BIOS 

Cara kerja BIOS adalah dimulai dengan proses inisialisasi, dimana dalam proses ini kita bisa melihat jumlah memory yang terinstall, jenis hardisk dan kapasitasnya dan sebagainya. BIOS kemudian akan mencari, menginisialisasi dan menampilkan informasi dari Graphics Card. Kemudian akan mengecek device ROM lain seperti hardisk dan kemudian melakukan pengetesan RAM yaitu memory count up test. Setelah  semua test komponen berhasil dilakukan, BIOS kemudian akan mencari lokasi booting device dan Sistem Operasi.

E. Langkah Pengistalan
1.  Colokan flahdisk pada slot panel USB
2.  Hidupkan PC dan masuk ke menu bios dengan menekan F2+Del, lalu arahkan kemenu Boot, untuk menentukan Boot pertama yang dibaca oleh komputer.
2014-05-20 13.27.23.jpg
3.  Setelah itu atur Removable Drives pada urutan pertama, dan kedua adalah HDD
2014-05-20 13.27.31.jpg
4.  Kemudian tekan tombol F10 untuk menyimpan setingan BIOS, dan OK.
2014-05-20 13.27.44.jpg

5.  Stelah itu Windows akan memuat file file yang diperlukan.
Loading Files
6.  Maka windows akan mulai booting
Install-Win2012-DC-Server-000









7.  Setelah itu pilih bahasa penginstalan, waktu, dan keyboard. Klik next
Windows Server 2012 defaults
8.  Klik Instal Now untuk menginstal windows
Windows Server 2012 - Install Now

9.  Saat muncul tampilan maka kita untuk mengisi produk key yang sesuai, klik next.
2014-05-20 13.41.56.jpg
10.  Selanjutnya kita pilih Jenis Windows Server yang akan digunakan. Kita bisa memilih      Windows Server Release Canditate Datacenter (Server  with a GUI), klik next.
Server Core

11.  Chek List “ I accep the lisence terms” klik next.
2014-05-20 13.44.10.jpg
12.  Saat muncul pilihan dibawah ini, klik “Custom : Install Windows only   (advanced )”. Install-Win2012-DC-Server-003
13.  Selanjutnya proses pemilihan harddisk, saya sarankan agar melakukan partisi lebih dulu sebelum proses installasi dengan meng-klik “Drive Option ( advanced ).
2014-05-20 13.44.39.jpg

14.  Lakukan partisi masing-masing pada harddisk untuk system dan data.
2014-05-20 13.45.05.jpg
15.  Pilih OK pada dialog yang di tampilkan.
2014-05-20 13.45.23.jpg
16.  Pilih harddisk yang akan kita install OS Windows Server 2012, lalu klik Next.
2014-05-20 13.45.39.jpg
17.  Tunggu proses seperti gambar dibawah ini hingga selesai.
Install-Win2012-DC-Server-007
18.  Setelah semua proses diatas selesai, selanjutnya klik menu “Restart Now”.
Install-Win2012-DC-Server-008

19.  Selanjutnya tunggu proses konfigurasi awal hingga selesai dan selanjutnya akan melakukan proses Auto Restart.
Install-Win2012-DC-Server-009 
20.  Selanjutnya akan muncul tampilan untuk entry password Administrator ( Admin Local ). Masukkan password sesuai dengan yang kita inginkan lalu kita klik Finish.
Install-Win2012-DC-Server-011
21.  Selanjutnya akan muncul tampilan dibawah ini, tekan tombol Ctrl + Alt + Del bersamaan.
Install-Win2012-DC-Server-012
22.  Lalu masukkan kembali password Administrator yang telah kita buat tadi untuk login.
Install-Win2012-DC-Server-013
23.  Selanjutnya akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini yang menunjukkan bahwa kita sudah masuk ke dalam Windows Server 2012 dan siap kita konfigurasi untuk keperluan sesuai kebutuhan kita.
1.jpg
F. Konfigurasi Dasar
1.  Selanjutnya kita isikan IP Addres untuk server, dengan masuk Control Panel-Network And Internet-Network Conection, lalu pilih Ethernet  klik kanan properties.
2.jpg
2.  Selanjutnya isikan ip address, klik OK.
3.jpg

3.  Setelah itu kita memberikan nama dan host pada komputer server, My Computer klik kanan Properties, lalu pilih Change Setting.
4.jpg
4.  Klik Change
5.jpg
5.  Isikan nama komputer misalnya “SERVER” dan Work Group di isikan dengan nama misalnya “SERVER_SMK”. Klik oke pilih Restart Now.
7.jpg
BAB III
PENUTUP / KESIMPULAN
Setelah menginstal dan konfigurasi dasar windows server 2012 dalam praktik tersebut, kami dapat menyimpulkan sebagai berikut:
1.      Untuk menginstal windows server 2012 memerlukan hardwere yang sesuai.
2.      Windows server salah satu server yang mudah digunakan karena menggunakan tampilan GUI.
3.      Dapat memilih aplikasi sesuai yang kita butuhkan.
4.      Tampilan Windows Server 2012 sama dengan Windows 8.
5.      Merupakan produk dari Microsoft.
6.      Sangat stabil.
7.      Performa lebih baik.
8.      Sangat sedikit bug.














Daftar Pustaka
http://files.ad4msan.com/winserver/windows_server_2012_data_center_x64.iso